Hobby and Life Style from Graha Kamal Madura

By: HIRVY NURUL ANWAR. Powered by Blogger.

Tips Menghindari Begal atau Rampok

asem-manishidup.blogspot.com - Kejahatan dapat terjadi di manapun dan kapanpun, dan juga bisa menimpa siapapun. Bentuk kejahatannya pun bermacam-macam, mulai dari perampokan, pencurian, pemerkosaan dan lain-lain.
Kejahatan yang paling sering terjadi dan sedang hangat diperbincangkan di media, baik media masa, tulis atau televisi adalah pembegalan. 

APA ITU BEGAL?
Begal adalah kejahatan yang dilakukan oleh seseorang atau sekelompok orang dengan cara mengambil paksa barang milik korbannya, dan penjahatnya pun tidak segan-segan untuk mencelakakan korbannya.
Banyak orang yang takut keluar rumah dan bepergian jauh karena hal ini. Kebanyakan dari mereka sudah pernah mengalami sendiri atau takut karena mendengar isu yang berkembang di lingkungannya.
Kali ini, saya akan berbagi Tips Cara Agar Selamat Dari Begal, berikut tipsnya:

JANGAN LUPA BERDO'A
Hal ini seringkali dilupakan oleh kebanyakan orang. Biasanya dikarenakan terburu-buru. terlalu senang atau terlalu sedih. Padahal jika mereka sadar, Tuhanlah yang memberi keselamatan pada diri mereka.

JANGAN KELUAR SENDIRI
Biasakan untuk keluar dengan orang terdekat dan dapat dipercaya, sekaligus yang bisa melindungi kita dari bahaya.


HINDARI JALAN YANG SEPI
Jalan sepi lebih rawan terjadi hal yang tidak diinginkan. Oleh karena itu, lebih baik melewati jalan yang ramai penduduk terutama malam hari dan dengan penerangan jalan yang memadai. Lebih baik memilih jalan yang memutar asalkan keamanan terjamin.

JANGAN KELUAR TERLALU MALAM
Mengapa? karena kebanyakan peristiwa ini terjadi pada malam hari saat suasana jalanan sudah mulai sepi.


JANGAN MEMBAWA BARANG BERHARGA YANG MENCOLOK
Dengan begitu, anda secara tidak langsung memancing mereka untuk mencelakakan anda. Karena tidak lain, barang yang anda milikilah yang menjadi target incaran mereka.


Demikianlah tips dari saya, semoga bermanfaat dan selalu waspada pada setiap kemungkinan.

Tag : Tips n Trik
0 Komentar untuk "Tips Menghindari Begal atau Rampok"

Back To Top